Selasa, 01 Januari 2008

Minka & Irfan, Duta Wisata Bontang 2007/2008

Setelah melewati seleksi yang ketat dan bersaing dengan lebih dari 130 peserta pada 19 Desember yang lalu, 20 peserta (10 putra dan 10 putri) berhasil menjadi finalis Duta Wisata Bontang tahun 2007/2008. Untuk menjadi 20 besar Duta Wisata tentu bukan hal yang mudah, mengingat even yang diadakan oleh Bidang Pariwisata, Seni, dan Budaya (Parsenibud) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang dengan didukung Asosiasi Duta Wisata Indonesia (Adwindo) Kota Bontang, Gemilang Entertainment, dan Kaltim Post tersebut diikuti peserta yang cukup banyak. Materi tes pada seleksi awal meliputi bahasa Inggris, wawasan Bontang, materi umum, catwalk, dan interview dengan psikolog.

Selanjutnya, pada 20-22 Desember, keduapuluh finalis, yaitu Minka Yakutlana (SMA YPVDP), Vidia Ayu Lestari (SMA YPK), Meiroza Susanti (SMA YPVDP), Lettya Latifah (SMA YPK), Meiya Syahrini (SMAN 2), Rizky Amalia Saputri (SMAN 1), Dewanty Anggraeini K. (SMA YPVDP), Lita Destyani Putri (SMAN 2), Angel Mitsy Tirayoh (SMA YPVDP), Betty Nora Iriani (SMAN 1), Nikolaust Eko W.R. (PNS), Ryan Rahardi (PNS), Noor Irfansyah (SMAN 1), Sofyan Fradenza Adi (SMAN 1), Savero Al Phard (SMA YPK), Charlen Joust Jerry Ganda (SMKN 1), Haritz Hashemi (SMA YPVDP), Sandy (SMAN 2), Dwi Meidika Saputra (SMA YPVDP), dan Apriadi Setyo Wahono (SMAN 3), mengikuti pembekalan dengan dikarantina di Hotel Bintang Sintuk.

Berbagai pembekalan diberikan oleh para instruktur berpengalaman, mulai dari materi tentang Bontang, tari daerah, catwalk, pemotretan, beauty class, teknik pengembangan diri, table manner, public speaking, tentang media massa dari Kaltim Post, bahasa Inggris, dan lain-lain.

Untuk meraih predikat terbaik, para finalis mulai bersaing saat karantina. Puncaknya adalah pada saat grandfinal, Minggu, 23 Desember 2007, di Gedung Perpustakaan Daerah Bontang. Dewan juri yang terdiri dari Trully Tisna Milasari, S,Psi. (pemerhati remaja, seni budaya), Abdul Hakim, S.Pd. (praktisi seni budaya, presenter), Zainu Wahid (ahli tata rias/HARPI), Syarifah Muslimah, S.Psi. (psikolog), Badax (sarjana fotografi/fotografer), dan Wiwit Widayatie, M.Pd. (master bahasa Inggris), sepakat memberikan gelar Duta Wisata Bontang 2007 kepada Noor Irfansyah dan Minka Yakutlana.

Ketua panitia, Abdul Hakim, mengucapkan terima kasih kepada Adwindo, Kaltim Post, Gemilang Entertainmen, Exell by Queen Salon yang menjadi sponsor busana untuk seluruh finalis putri sekaligus make up untuk 20 finalis, Seven Distro, Salon Foto, Yudhis Salon, Poppy Salon, dan Toko Anggun.

Berikut adalah daftar lengkap para juara Duta Wisata Bontang 2007/2008.

Juara 1 Putra DutaWisata: Noor Irfansyah
Juara 1 Putri Duta Wisata: Minka Yakutlana
Wakil 1 Putra: Savero Al Phard
Wakil 1 Putri: Vidia Ayu Lestari
Wakil 2 Putra: Nikolaust Eko W.R.
Wakil 2 Putri: Meiroza Susanti
Juara Atribut
Juara Talenta Putra: Ryan Rahardi
Juara Talenta Putri: Rizky Amalia
Juara Fotogenik Putra: Sofyan Fradenza
Juara Fotogenik Putri: Lettya Latifah
Juara Persahabatan Putra: Charlen Joust
Juara Persahabatan Putri: Lettya Latifah

Keterangan foto:
Minka Yakutlana dan Noor Irfansyah didampingi Asisten Walikota, Drs. H. Abdul Muis P. dan Kabid Parsenibud, Drs. H. Achmad Mardjuki, M.M.


Photo by Eend


Press Release by Hakim

Sumber: Kaltim Post, Sabtu, 29 Desember 2007.

Tidak ada komentar: